Assalamualaikum, Wr. Wb.
Tumijajar, SMAN 1 Tumijajar (Public) - Siswa Kelas XII SMAN 1 Tumijajar Kunjungi Bapak Eris Suheri di Dayamurni
Dayamurni, 15 Maret 2025 – Siswa kelas XII SMAN 1 Tumijajar menunjukkan kepedulian sosial dengan mengunjungi rumah Bapak Eris Suheri di Dayamurni. Dalam kunjungan ini, mereka membawa bantuan berupa kebutuhan sehari-hari, seperti sembako, kasur tidur, Ember dan alat mandi, Magicom dan Lampu sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
Kegiatan ini merupakan bagian dari inisiatif sosial yang dilakukan oleh para siswa dalam rangka menumbuhkan rasa empati dan kebersamaan. Dengan semangat gotong royong, mereka berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi Bapak Eris Suheri.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen kebersamaan yang penuh makna bagi para siswa yang sebentar lagi akan menghadapi ujian sekolah. Mereka berharap mendapatkan kelancaran dalam mengerjakan ujian serta bisa diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) yang diinginkan. Tak hanya itu, beberapa siswa juga bercita-cita untuk bergabung dengan TNI dan Polri, dengan harapan dapat mengabdi kepada bangsa dan negara.
Semoga kebaikan yang dilakukan oleh siswa kelas XII SMAN 1 Tumijajar ini membawa berkah bagi semua pihak, dan mereka diberikan kesuksesan dalam menempuh pendidikan serta meraih cita-cita mereka.
---
Copyright © 2017 - 2025 SMAN 1 TUMIJAJAR All rights reserved.
Powered by sekolahku.web.id